Network Printing di Ubuntu

Share printer di Ubuntu ternyata tidak sesusah yang dibayangkan. Cukup beberapa kali klik printer langsung bisa di share, dan cukup beberapa kali klik juga kita sudah bisa menggunakan printer yang di share.

Gak kalah deh sama windows, dan berikut ini langkah-langkah nya.

Pertama contoh gambar yang saya berikan adalah gambar-gambar dari Ubuntu 8.10 beberapa menu di versi ubuntu terdahulu sedikit berubah tata letak nya. Tetapi inti nya tetap sama saja asalkan anda rajin mencari pasti ketemu 😀

Setting Print Server

Ok di PC yang akan dijadikan print server atau PC yang printer langsung terhubung silahkan buka

System -> Administration -> Printing

Nanti akan muncul tampilan seperti berikut (Tampilan list printer yang terdaftar akan berbeda di tiap komputer)

printer-configuration-localhost

Kemudian klik Server -> Settings sehingga muncul menu seperti berikut

basic-print-server-settings

Silahkan klik opsi-opsi yang anda perlukan, Biasanya kalau tidak tahu apa yang harus di klik saya akan klik semua kecuali menu Save debugging information for troubleshooting.

Setelah menekan tombol OK print server anda sudah siap untuk dipakai (gampang ya? ya gampang banget :D)

Setting Client

Setelah selesai setting server sekarang kita lakukan setting client.

Bukalah menu administrasi printing dengan meng klik System -> Administration -> Printing

Tampilan yang muncul seperti ini (sama seperti diatas)

printer-configuration-localhost

Dibawah tulisan Server terdapat button silahkan anda klik button tersebut sampai kemudian muncul tampilan seperti berikut

new-printer

Biasanya secara otomatis Ubuntu akan mencari print server yang aktif dalam jaringan kita sehingga akan langsung muncul list seperti diatas. Kita tinggal klik printer yang mana yang mau dipakai.

Tetapi apabila print server yang kita inginkan berada di ip yang beda subnet silahkan anda klik menu Internet Printing Protocol (IPP) kemudian anda masukan IP address dari print server yang anda tuju. kemudian pilih verify.

Ok karena ditempat saya sudah langsung muncul sekarang saya tinggal klik verify dan berikut ini hasilnya.

print-share-verified

Selanjutnya klik Close dan dilanjutkan dengan meng klik Forward

Berikut nya adalah halaman konfirmasi seperti dibawah ini

new-printer-confirm

Rasanya disini menu nya sudah cukup mudah tinggal isi atau kalau males langsung saja klik Apply dan selesai.

Silahkan test printer yang baru saja anda install.

Selamat mencoba dan jangan menyerah 😀


About this entry